Wamenkeu Ungkap Indonesia Bakal Hadapi Empat Tantangan Global

Jakarta: Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mengakui, Indonesia bakal hadapi empat tantangan global. Keempat tantangan tersebut, harus diantisipasi dan diwaspadai pemerintah.

Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu), Suahasil Nazara mengatakan, salah satu tantangannya yakni persoalan pandemi selain Covid-19. Situasi pandemi, dinilainya dapat terulang di masa mendatang.

“Pandemi meskipun bukan lagi covid, mungkin bukan lagi virus, tapi situasi pandemi seperti kemarin memberikan kita pembelajaran. Kita harus siap dengan kondisi yang terburuk,” kata Suahasil dalam keterangan persnya, Jumat (23/6/2023).

Suahasil juga menyoroti, tantangan global teknologi digital yang berkembang sangat cepat. Kemudian, tantangan pergerakan geopolitik yang sangat mempengaruhi dunia.

“Serta isu perubahan iklim yang mengharuskan transformasi ekonomi menuju ekonomi hijau. Jadi tantangan kita ke depan adalah empat hal ini,” ucapnya.

Kemudian, Suahasil menegaskan, pemerintah terus berupaya membawa ekonomi Indonesia menjadi lebih hijau. Indonesia harus mampu mencapai visi negara dengan Gross Domestic Product (GDP) lima besar di dunia tahun 2030 mendatang.

“Kesiapsiagaan kepada pandemi, geopolitik yang akan terus berubah, digitalisasi yang enggak bisa kita bendung. Lalu, arah menuju ekonomi yang harus menjadi lebih hijau,” ujarnya.

0Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *