Kodam Jaya, Jakarta Timur – Upaya meningkatkan tali silaturahmi dan keharmonisan, Danramil 01/Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi bersama Tokoh Agama, Masyarakat dan Pemuda menggelar komsos tentang moderasi beragama bertempat di Aula kantor Koramil Jatinegara Jl. Jend. Urip Sumoharjo II No.28, RT.2/RW.6, Bali Mester, Kecamatan Jatinegara, Sabtu (10/06/23).
Penyampaian Danramil 01/Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi yakni Moderasi beragama berarti cara beragama jalan tengah sesuai pengertian moderasi tadi. Dengan moderasi beragama, seseorang tidak ekstrem dan tidak berlebih-lebihan saat menjalani ajaran agamanya.
Lanjut Danramil, pentingnya moderasi beragama itu,”Komitmen utama moderasi beragama terhadap toleransi menjadikannya sebagai cara terbaik untuk menghadapi radikalisme agama yang mengancam kehidupan beragama yang nantinya akan berimbas terhadap kehidupan persatuan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,”.
Moderasi beragama adalah saling menghargai hak individu untuk memilih keyakinan dan cara hidup yang mereka anut. Tidak jarang kita melihat pernikahan antar agama yang diadakan dengan penuh kerukunan dan rasa saling menghormati perbedaan tersebut, ucapnya.
Polarisasi agama akan menjadi tantangan situasi kebangsaan ke depan yang harus disikapi bersama, sehingga kita tetap bersatu dalam merajut “Kebhinekaan Tunggal Ika” untuk persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, dengan penguatan moderasi beragama diharapkan agar umat beragama dapat memposisikan diri secara tepat dalam masyarakat multireligius yakni suatu sistem kepercayaan dimana masyarakant tidak hanya menganut satu kepercayaan, tapi masyarakat menganut beberapa kepercayaan
, sehingga terjadi harmonisasi sosial dan keseimbangan kehidupan sosial dilingkungan masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Jatinegara.
Tampak hadir pada Giat tersebut, Danramil 01/Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi, Wakapolsek Jatinegara AKP Joko, W, Kasipem Jatinegara, Tokoh Masyarakat, tokoh Agama, Pemuda, FKDM dan perangkat RT/RW Bali Mester.
*Sumber: Kodim 0505/Jakarta Timur*